Siapa kamu?

Ketika kemaren nulis ini :

https://www.annasahmad.com/2022/11/menjadi-kerjakan-dapatkan.html

.

jadi teringat tentang konsep IDENTITAS DIRI.

Pertanyaannya simple : " Siapa kamu ... (nama mu)? "

.

.

Pertanyaan ini saya terus gali dan di 2 momen saya merenungkan dengan sangat mendalam di dalam event asiaworks dan ESQ.

.

Kita seringkali sibuk melabeli orang lain, mengomentari, mengkritik orang lain.

Tapi sudahkan kita mengenal diri kita sendiri?

.

Kamu bukanlah apa yang terjadi pada dirimu. 

Tetapi kamu adalah pilihan atas dirimu sendiri.



.

Jadi secara sadar atau tidak, kita itu memilih "karakter" diri kita sendiri.

Jika kita tidak sadar memilih, maka yang bekerja adalah sistem autopilot kita.

.

Saya memilih identitas saya :

Annas adalah hamba Allah yang responsible, komitment action dan authentic fun🥰

.

Kalau kita belajar tentang konsep identitas ini, kita bisa explorasi juga dengan peran-peran yang kita miliki. Contohnya :

- Seorang ayah yang....

- Seorang karyawan professional yang....

- Seorang pasangan yang...

- Seorang bisnis owner yang...

- dan sebagainya

.

Tapi hati-hati terhada JEBAKAN "over list"

Manusia itu banyak maunya (kalau tidak mau dibilang serakah), padahal pikiran, perasaan, fokus, waktu, dan energi kita itu terbatas.

Sehingga diperlukan kebesaran hati untuk membuat prioritas.

Prioritas itu bukan sekedar memilih yang penting, tapi...

Merelakan untuk mengeliminasi hal-hal yang kurang penting.

.

Banyak kita itu yang tidak rela, tapi kan ini, tapi kan ini juga penting. Jadi ibaratnya di kebun kelinci kita mau menangkapnya semua dalam satu waktu. Mengejar yang hitam, mengejar yang coklat, mengejar yang putih, lari kekanan, ke kiri, depan, belajkang.

Hasilnya? Kita tidak mendapat 1 ekor pun.

.

Nah, sebagai latihan, sekarang coba jawab " Siapa kamu ... (nama mu)? "

Tentukan 1-3 karakter yang kamu benar benar inginkan.

Tentukan 1-3 peran yang saat ini menjadi prioritas utama.

Disini maka akan mulai mengenal BE dalam hidup kita.

Selamat mencoba.

.

Explorasi dan rencanakan hidup lebih baik. Klik disini.


Simple man, High Attitude